Sweet Couple kadang suka bingung gak sih, mau masak sayuran apa lagi ya untuk menu di rumah? Apalagi yang disukai oleh anak-anak juga. Sudah berbagai resep tumis praktis dicoba. Tapi kadang tetap merasa bosan, sepertinya kok yang dimasak hanya itu-itu saja ya.
Kali ini kami akan membagikan 10 resep tumis super praktis yang bisa Sweet Couple coba di rumah. Bahan-bahannya tidak sulit dicari, dan tidak membutuhkan waktu lama juga untuk memasaknya. Namun soal citarasa tidak perlu khawatir, tetap lezat dong pastinya.
Resep tumis ini bisa dijadikan alternatif menu masakan rumahan untuk sehari-hari. Apa saja sih kira-kira? Langsung yuk kita simak ulasannya!
Artikel Terkait:
10 Resep Tumis Praktis untuk Di Rumah
1. Tumis Brokoli Tahu Telur

Brokoli memang sudah terkenal sebagai salah satu sayuran yang sangat disukai anak-anak. Berbagai olahannya selalu saja jadi favorit. Resep tumis praktis yang satu ini wajib Sweet Couple coba untuk dibuat di rumah. Pasti akan disukai seluruh keluarga. Simak ya Resep Tumis Brokoli Tahu Telur ini!
2. Tumis Kangkung Tauco

Sayuran yang satu ini memang banyak sekali olahannya. Dan dimasak apapun, tetap saja lezat dan jadi favorit. Salah satu yang bisa Sweet Couple coba adalah Resep Tumis Kangkung Tauco ini. Mudah, praktis, dan citarasanya khas dan enak.
3. Tumis Pakcoy Saus Tiram

Siapa sih yang tidak tau pakcoy. Sayuran ini paling mudah diolah dan bumbu-bumbunya pun selalu sederhana, namun ciratasanya luar biasa. Tertarik untuk mencoba Resep Tumis Pakcoy Saus Tiram? Selain segar dan enak, juga berkhasiat untuk kesehatan tubuh.
4. Tumis Buncis Ati Ampela

Resep tumis praktis lainnya yang bisa Sweet Couple coba adalah Resep Tumis Buncis Ati Ampela ini. Perpaduan ati ampela yang empuk, dengan buncis yang manis, dan bumbu-bumbunya yang meresap, membuat olahan sayuran ini makin enak disantap dengan nasi hangat.
5. Tumis Kailan Saus Bawang Putih

Ini juga salah satu olahan sayuran yang sering dipesan orang kalau sedang makan di restoran. Walaupun penampilan dan bahan-bahanya sangat sederhana, namun rasanya tidak sesederhana itu lho. Jadi, Sweet Couple wajib mencoba Resep Tumis Kailan Saus Bawang Putih ini ya.
6. Tumis Kangkung Bakso Sederhana dan Praktis

Salah satu olahan kangkung lain yang menarik adalah Resep Tumis Kangkung Bakso. Cara membuatnya sangat mudah dan tidak terlalu lama. Cocok untuk Sweet Couple yang sedang tidak memiliki banyak waktu, namun tetap ingin menyajikan sayuran untuk keluarga di rumah.
7. Tumis Kangkung Terasi Udang

Satu lagi resep tumis praktis olahan kangkung yang pastinya akan Sweet Couple dan keluarga sukai. Perpaduan kangkung dan bumbu terasinya yang meresap, juga tambahan udangnya, makin nikmat disantap dengan nasi hangat tentunya. Jangan ragu untuk mencoba Resep Tumis Kangkung Terasi Udang ya.
8. Tumis Toge Teri

Selain sayuran hijau, toge juga cocok banget dijadikan olahan tumisan yang tidak kalah lezatnya. Ditambah perpaduan teri yang gurih, pasti makin maknyus deh. Tertarik kan untuk mencoba Resep Tumis Toge Teri ini?
9. Tumis Buncis Telur

Resep tumis praktis lainnya yang juga wajib Sweet Couple coba adalah Resep Tumis Buncis Telur. Mungkin penampilannya kurang menarik, namun dijamin, pasti anak-anak pun akan menyukai citarasa dari olahan sayuran ini. Apalagi membuatnya pun amat sangat mudah dan praktis.
10. Tumis Bunga Pepaya

Salah satu jenis sayuran yang juga praktis untuk dimasak adalah Resep Tumis Bunga Pepaya. Selain cara memasaknya yang mudah, tumis bunga pepaya juga memiliki cita rasa yang nikmat. Tertarik untuk mencobanya?
Nah itu tadi adalah 10 resep tumis praktis yang bisa dicoba di rumah. Bosan dengan olahan sayuran yang itu-itu saja? Resep ini cocok banget untuk Sweet Couple yang ingin berkreasi dengan olahan sayuran. Selamat memasak Sweet Couple!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini