Olahan ayam merupakan salah satu hidangan yang disukai oleh banyak orang, baik anak-anak maupun orang dewasa. Resep Ayam kacang mete ini salah satunya yang bisa Anda coba. Rasanya tidak kalah enak dengan ayam ala restoran.
Cara membuat ayam kacang mete cukup mudah. Yuk, ikuti langkah-langkah resep ayam kacang mete berikut ini.
Bahan Resep Ayam Kacang Mete
Siapkan bahan-bahan berikut ini:
Artikel Terkait:
- 2 sdm minyak, untuk menumis
- 350 gram daging ayam
- 5 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombai, iris
- 2 cm jahe, memarkan
- 3 buah cabai merah kering, potong 1 cm
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm gula pasir
- 3 sdm saus tomat
- 2 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 100 ml air
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 1 buah paprika hijau, potong menurut selera
- 100 gram kacang mete, goreng
Alat Masak Ayam Kacang Mete
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Wadah
- Pisau
- Wajan
- Teflon
- Piring saji
Cara Membuat Ayam Kacang Mete
- Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum. Masukkan ayam, jahe, cabai kering, kecap asin, gula, saus tomat, saus sambal, saus tiram, garam, dan merica. Masak hingga ayam berubah warna, tuangkan air.
- Setelah ayam matang dan lunak, kentalkan dengan larutan maizena, tambahkan paprika, aduk rata. Angkat.
- Sajikan hangat, taburi dengan kacang mete goreng.
Wah, resep ayam kacang mete ini menghasilkan hidangan dengan cita rasa yang lezat ya. Padahal, bahan-bahan yang diperlukan hanya bumbu dapur yang sehari-hari digunakan. Jangan ragu untuk mencobanya ya. Selamat memasak!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari Buku 500 Resep Masakan Terfavorit karya Sisca Soewitomo.