Resep ayam nanking saus mentega ini merupakan salah satu variasi menu Chinese food yang bisa Sweet Couple coba di rumah. ayam ini terkenal dengan potongan daging yang digoreng dengan tepung bumbu hingga menjadi gurih dan renyah, kemudian diberi saus mentega yang khas.
Perpaduan antara saus tomat, mentega, dan perasan jeruk lemon memberikan sentuhan rasa manis, gurih, dan sedikit asam yang membuat ayam nanking semakin lezat. Bumbu-bumbu ini memberikan cita rasa khas dan aroma yang menggugah selera.
Ayam nanking saus mentega sering disajikan dengan nasi putih hangat, namun juga dapat dinikmati dengan mie sebagai pendampingnya. Beberapa restoran juga menambahkan hiasan seperti potongan paprika merah hijau atau wijen panggang untuk memberikan sentuhan yang menarik.
Artikel Terkait:
Penasaran kan? Simak dan ikuti langkah-langkah resep ayam nanking saus mentega berikut ini ya!
Jenis Hidangan: Hidangan Pendamping
Jumlah Sajian: 4 porsi
Waktu Persiapan: 15 menit
Waktu Memasak: 25 menit

Resep Ayam Nanking Saus Mentega
Siapkan bahan-bahan berikut ini jika Sweet Couple ingin mencoba membuat sajian yang lezat ini. Tidak rumit bukan? Semua bahan dan bumbu pasti sudah familiar buat Sweet Couple. Cara membuatnya pun juga tidak ribet kok.
Bahan untuk Membuat Ayam Nanking Saus Mentega
Bahan Ayam Nanking
- 1 bungkus tepung serbaguna 80 gr
- 400 gr ayam potong (pilih yang ada tulangnya)
Bahan Saus Mentega
- 50 gr wortel yang sudah direbus (potong tipis dan miring)
- 100 gr bawang bombay (potong kotak)
- 2 sdm margarin
- 6 sdm saus tomat
- 150 ml air
- 3 sdm perasaan jeruk lemon
- 2 sdm gula pasir
- 1 sdm tepung bumbu (sebagai pengental)
Alat Masak Membuat Ayam Nanking Saus Mentega

Cara membuat Ayam Nanking Saus Mentega
- Siapkan wadah. Lalu lumuri ayam dengan Kobe Tepung Serbaguna Special, lalu goreng ayam sampai matang.
- Cara membuat saus mentega: campur 1 sdm Kobe Tepung Bumbu putih dengan sedikit air.
- Siapkan wajan. Kemudian tumis bawang bombay dengan mentega hingga harum, lalu masukkan jeruk lemon, saus tomat, air, gula dan pengental. Masak hingga mengental. Masukkan wortel kedalam saus lalu aduk rata. Koreksi rasa.
- Siapkan piring saji. Tata ayam yang sudah digoreng lalu siram dengan saus mentega diatasnya. Sajikan.
Tidak hanya lezat, Resep Ayam nanking saus mentega juga memiliki citarasa yang khas dengan saus menteganya. Rasanya yang kaya dan unik membuatnya cocok dihidangkan dalam acara makan malam bersama keluarga atau teman-teman terdekat. Apalagi, sajian ini mudah disiapkan di rumah dengan bahan-bahan yang tersedia di dapur.
Selamat mencoba resep ayam nanking saus mentega ya!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari dapurkobe.co.id