Dodol merupakan makanan camilan yang memiliki tekstur kenyal dan lengket. Dodol juga kerap memiliki rasa yang manis dan juga dipadukan dengan berbagai varian rasa. Sweet Couple juga bisa lho mencoba membuat resep dodol Garut ini di rumah.
Dulu, Dodol merupakan makanan ringan yang sayangnya tidak dapat Anda temui di hari-hari biasa. Camilan ini umumnya menjadi suguhan pada pesta pernikahan adat tradisional. Teksturnya yang lengket melambangkan harapan agar kedua mempelai saling melekat dan akur hingga tutup usia.
Di samping menjadi suguhan pesta, dodol adalah jajanan yang juga umum menjadi pelengkap meja tamu di hari raya. Proses memasaknya yang cukup sulit membuat camilan ini diistimewakan.
Artikel Terkait:
Langkah-langkah membuatnya terlihat cukup sederhana. Hanya saja, prosesnya membutuhkan kesabaran tingkat tinggi dan tenaga yang tidak sedikit.
Penasaran dengan resep dodol Garut ini? Langsung saja simak dan ikuti ulasannya berikut ini!
Bahan Resep Dodol Garut
Siapkan bahan-bahan berikut ini:
- 1/2 kg tepung ketan
- 1 kg gula jawa
- Santan cair kental dari 3 butir kelapa
Alat Masak Membuat Dodol Garut
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Panci
- Wadah
- Saringan
- Kertas roti
- Kertas minyak
Cara Membuat Resep Dodol Garut
- Tepung diadon dengan santan cair dan sedikit garam, lalu dimasak sampai matang dan menjadi bubur.
- Gulanya direbus dengan sedikit santan sampai hancur, saring, lalu masukkan ke dalam adonan tepung ketan yang telah matang. Aduk-aduk terus.
- Santan kental dicampurkan sekalian dengan diaduk-aduk terus sampai kental dan keluar minyaknya.
- Tuang di kertas roti yang sudah dioles dengan minyak.
- Jika sudah kaku dipotong-potong, lalu dibungkus dengan kertas minyak.
- Siap disajikan.
Dodol Garut sudah matang dan siap disantap bersama keluarga atau teman tercinta saat momen-momen spesial. Bisa juga sebagai bingkisan untuk kerabat. Tekstur dodol ini terbukti sangat lembut, kenyal dan rasanya legit. Oleh karena itu, Sweet Couple tidak perlu ragu untuk mencoba resep dodol Garut ini di rumah. Selamat mencoba!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari Buku 1200 resep masakan dan kue legendaris karya Julie Sutarjana.