Resep Ikan Mujaer Panggang Madu

Salah satu olahan ikan yang lezat dan mudah dibuat adalah resep ikan mujaer panggang madu. Hidangan ini bisa jadi alternatif pilihan untuk menu makan siang di rumah.

Cara membuat ikan mujaer panggang madu tidak sulit. Bahan-bahannya juga sangat mudah dan pastinya sering digunakan untuk memasak di rumah. Penasaran? Simak dan ikuti langkah-langkah resep ikan mujaer panggang madu berikut ini. 

Jenis Hidangan: Menu Utama
Jumlah Porsi: 2 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 30 menit

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Bahan Resep Ikan Mujaer Panggang Madu

Siapkan bahan-bahan berikut ini:

Bahan Utama

  • 1 kg mujaer
  • Minyak goreng

Bumbu Marinasi

  • 2 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • 2 cm kunyit
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 buah jeruk nipis peras airnya

Bumbu Oles

  • 1 sdt bawang putih bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 3 sdm kecap manis
  • 5 sdm madu
  • 1 sdt kaldu jamur

Alat Masak Ikan Mujaer Panggang Madu

Siapkan alat-alat masak berikut ini:

  • Wadah
  • Blender
  • Panggangan
  • Talenan
  • Kuas
  • Pisau
  • Piring saji

Cara Membuat Ikan Mujaer Panggang Madu

  1. Siapkan wadah, lalu cuci dan bersihkan ikan mujaer, buang insangnya. Sisihkan.
  2. Siapkan blender lalu haluskan semua bahan bumbu marinasi.
  3. Tuangkan bumbu marinasi yang sudah dihaluskan ke dalam wadah yang berisi ikan mujaer lalu rendam kurang lebih 15 menit.
  4. Siapkan wajan lalu tuangkan minyak lalu panaskan. Goreng ikan sampai setengah matang, angkat dan tiriskan.
  5. Siapkan pemanggang lalu nyalakan bara apinya, olesi ikan dengan bumbu oles kemudian panggang sambil di bolak balik sesekali dan olesi kembali dengan bumbu oles sampai matang. Angkat.
  6. Siap disajikan.
Baca Juga :  Resep Ikan Dori Asam Manis

Manfaat Mengonsumsi Ikan Mujaer Panggang Madu untuk Kesehatan Tubuh

Tak hanya terasa lezat, ikan mujaer panggang madu  adalah olahan ikan yang menyehatkan? Mau tahu apa saja khasiat dari masakan tersebut? 

Jenis ikan yang satu ini merupakan sumber protein yang sangat dibutuhkan tubuh, terutama untuk kesehatan otot dan tulang.  Selain itu, makanan ini mampu menjaga kesehatan jantung karena adanya omega-3. Omega-3 pada makanan tersebut sangat bermanfaat untuk meningkatkan fungsi otak. 

Manfaat hidangan ini untuk kesehatan tentunya sangat beragam. Oleh karena itu, Sweet Couple tidak perlu ragu untuk mencoba resep ikan mujaer panggang madu.

Selamat memasak! 

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Resep disadur dari www.Instagram.com/yulianatunggadewi_18