Siapa yang kangen makan kolak? Hidangan manis ini memang paling cocok untuk takjil buka puasa. Rasanya yang manis dan kuah segarnya membuat semua orang menyukai kolak.
Sweet Couple tidak perlu menunggu bulan puasa untuk makan kolak karena resep kolak singkong sangat mudah dan bisa dibuat kapan saja.
Kalau selama ini kita selalu makan kolak dengan aneka bahan, ternyata hanya dengan singkong kita bisa menyajikan kolak super enak dan segar. Yuk, simak dan ikuti resep kolak singkong berikut ini.
Artikel Terkait:
Bahan Resep Kolak Singkong
- 3 buah singkong
- 200 gram santan kelapa
- 50 gram gula merah
- 500 ml air
- 50 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan
- Garam secukupnya
Peralatan Masak yang Diperlukan
- Panci
- Wadah
- Sendok sayur
- Mangkuk
Cara Membuat Kolak Singkong
- Kupas singkong. Cuci hingga bersih dengan air mengalir dan tiriskan.
- Potong singkong dengan ukuran sekitar 2×3 cm dan masukkan ke dalam wadah. Sisihkan.
- Iris tipis gula merah supaya lebih mudah larut saat dimasak.
- Siapkan panci untuk membuat kolak. Tambahkan air sesuai dengan takaran yang telah kamu tentukan. Panaskan air dan masukkan singkong yang sudah dipotong-potong ke dalam panci. Masak singkong sampai empuk. Gunakan api yang kecil dan tutup panci ketika merebus singkong supaya lebih empuk.
- Setelah singkong empuk, masukkan gula merah yang sudah diiris dan gula putih sedikit demi sedikit. Aduk rata sampai gula larut.
- Tambahkan daun pandan yang sudah dicuci bersih. Tuangkan santan kelapa. Aduk semua bahan sampai rata. Masak kolak sampai aromanya harum dan kuah mendidih. Saat memasak kolak, pastikan kamu mengaduknya dengan baik dan benar agar santan tidak pecah.
- Matikan kompor jika kolak sudah matang. Sajikan kolak ke mangkuk.
Resep kolak singkong ternyata sangat praktis. Bahan-bahannya juga tidak rumit. Aroma harumnya saja sudah menggoda, apalagi ketika kita menyantapnya selagi hangat. Pastinya gak kalah dengan jajanan kolak yang dijual di pinggir jalan.
Yuk, coba resep kolak singkong super segar ini.
Resep disadur dari selerasa.com