Resep Kue Cubit Sederhana Tanpa Mixer

Rindu jajanan masa sekolah dulu? Kami ajak Sweet Couple untuk membuat resep kue cubit sederhana. Kue Cubit ini sederhana karena bahan, alat, dan cara membuatnya simple. Tak perlu menggunakan mixer untuk membuatnya. Jadi Anda yang alatnya terbatas tak perlu kerepotan.

Kue Cubit menjadi salah satu camilan favorit khususnya anak-anak. Hidangan ini banyak dijual di sekolah. Bentuknya mungil dan seringkali berwarna-warni di bagian permukaannya. Tak hanya itu, toppingnya juga bervariasi mulai dari meses, keju, hingga kitkat.

Soal citarasa, Kue Cubit Sederhana ini tidaklah sesederhana namanya. Rasanya manis, teksturnya empuk dan lembut. Sekali lahap, Anda sudah bisa merasakan kelezatannya. Cocok banget untuk makanan ringan bersama orang tercinta di rumah.

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Buat yang ingin mencoba kue ini, yuk langsung saja simak ulasan lengkap resep kue cubit sederhana berikut ini!

Makanan: Indonesia

Jenis Hidangan: Camilan/Snack

Jumlah Sajian: 3 porsi

Waktu Persiapan: 30 menit

Waktu Memasak: 20 menit

Total Waktu Memasak: 50 menit

Bahan Resep Kue Cubit Sederhana

Siapkan bahan-bahan membuat kue cubit sederhana berikut ini:

Bahan Utama

  • 100 gram tepung terigu
  • 100 gram gula pasir
  • 3 butir telur
  • 1/4 sendok teh baking soda
  • 100 gram mentega yang dicairkan
  • 1 sendok teh vanili bubuk
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 130 ml susu cair
Baca Juga :  Resep Buko Pandan Segar untuk Buka Puasa

Bahan Topping

  • Coklat meses atau keju parut secukupnya

Alat Resep Kue Cubit Sederhana

Siapkan alat-alat untuk membuat kue cubit sederhana berikut ini:

  • Whisker atau spatula balon
  • Cetakan kue cubit
  • Teko kecil
  • Wadah
  • Tempat saji

Cara Membuat Resep Kue Cubit Sederhana

  1. Siapkan wadah, masukkan telur dan gula pasir ke dalamnya. Kocok dengan whisk atau spatula balon hingga tercampur merata, larut, dan adonan mengembang.
  2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sembari dikocok dengan whisk.
  3. Tambahkan vanili bubuk, baking powder, dan mentega yang dicairkan, lalu aduk semuanya hingga tercampur merata.
  4. Masukkan susu cair ke dalam adonan dan aduk hingga tercampur merata.
  5. Diamkan adonan selama kurang lebih 30 menit.
  6. Siapkan teko kecil/gelas ukur, masukkan adonan ke dalamnya.
  7. Siapkan cetakan kue cubit dan panaskan di atas kompor dengan menggunakan api berukuran kecil. Lumuri cetakan dengan mentega.
  8. Jika cetakan sudah panas, maka tuangkan adonan ke dalam cetakan. Tuangkan 1/2 dari tingginya cetakan agar adonan tidak terlalu mengembang. Tutup cetakan dan tunggu beberapa saat.
  9. Bila kue sudah setengah matang, buka tutup cetakan dan taburkan topping di atasnya. Tutup cetakan kembali dan tunggu hingga kue berubah warna serta matang.
  10. Jika kue sudah matang, maka angkat dan sajikan.
  11. Kue Cubit Sederhana siap disantap.
Baca Juga :  Resep Samosa Sayuran, Super Enak Walau Tanpa Daging

Mudah kan membuat resep kue cubit sederhana ini? Anda bisa membuatnya dengan leluasa di rumah. Cukup siapkan alat, bahan, dan niatnya saja kok.

Kue Cubit ini populer dan banyak ditemukan di berbagai tempat. Kuenya kecil dan berbentuk bulat. Biasanya, Anda akan menemuinya di pedagang kaki lima karena memang ini adalah jajanan kaki lima.

Mengapa sih namanya Kue Cubit? Apakah saat makan akan berasa dicubit? Ternyata dinamakan demikian karena saat kue sudah matang, sang pembuat akan mengambilnya dengan penjepit sehingga terlihat seperti sedang mencubit. Memang ya orang Indonesia tak pernah kehabisan ide kreatif untuk menamai sesuatu.

Jadi, tertarik membuat resep kue cubit sederhana ini? Yuk langsung saja kreasikan resep ini di rumah!

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Artikel disadur dari selerasa.com dan wikipedia.or.id