Kue sus coklat merupakan kue kering yang sangat disukai oleh masyarakat Indonesia. Kue sus coklat ini biasanya memiliki tekstur yang ringan dan lembut. Pada awalnya, bagian tengah kue sus ini kopong, berongga, atau kosong.
Resep kue ini dapat diisi dengan beragam varian, salah satunya coklat. Cita rasa dari kue sus coklat ini pastinya kering, gurih, dan manis sedikit pahit dari coklat. Teksturnya camilan ini lembut sehingga membuat semua kalang menyukainya, termasuk pula anak-anak.
Sweet Couple tertarik untuk membuat kue sus coklat ini? Yuk, langsung saja ikuti resep berikut ini!
Artikel Terkait:
Masakan: French
Jenis Hidangan: Camilan
Jumlah Sajian: 4 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 60 menit
Total Waktu: 1 jam 10 menit
Bahan Resep Kue Sus Coklat
Bahan:
- kulit sus
- 250 ml susu cair
- 80 g margarin
- ⅛ sdt garam
- 125 g tepung terigu serbaguna
- 4 butir telur
Coklat Lumer:
- 200 ml susu cair
- 50 g gula pasir
- 2 sdm tepung maizena
- 1 sdm cokelat bubuk
- 100 g cokelat masak pekat, sisir
Alat Masak Kue Sus Coklat
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Panci
- Spatula
- Wadah
- Mixer
- Plastik segitiga
- Loyang datar
- Oven
Cara Membuat Kue Sus Coklat
- Cokelat lumer: Dalam panci, masukkan susu cair, gula pasir, maizena, dan cokelat bubuk. Panaskan panci, masak dengan api sedang sambil diaduk hingga mulai mengental.
- Masukkan cokelat masak pekat, masak sambil diaduk hingga meleleh sambil diaduk rata. Angkat. Biarkan dingin, masukkan ke dalam plastik segitiga. Sisihkan.
- Kulit sus: Masak susu, margarin, dan garam hingga mendidih dan margarin larut. Masukkan tepung, aduk cepat hingga adonan tidak lengket di panci. Angkat.
- Tuang ke dalam wadah, mixer hingga uap panasnya hilang. Masukkan telur satu persatu sambil diaduk rata.
- Tuang ke dalam plastik segitiga yang diberi spuit bintang. Semprotkan adonan di atas loyang datar beralas baking paper. Beri jarak 3 cm dari tiap adonan.
- Panggang dalam oven panas suhu 180ºC selama 20 menit. Setelah berwarna kecokelatan dan matang. Keluarkan, diamkan hingga uap panasnya hilang.
- Lubangi bagian bawah kulit sus, semprotkan Isi cokelat lumer. Ulangi hingga bahan habis.
- Kue sus coklat siap disajikan!
Seru bukan membuat kue sus coklat ini? Waktu yang digunakan untuk membuat camilan satu ini pun cukup sebentar. Selain itu, resep kue ini bisa banget dijadikan sebagai ide jualan loh!
Selamat mencoba!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Artikel disadur dari endeus.tv