Resep Mie Gomak Goreng Khas Batak

Mau bikin olahan resep mie yang beda dari biasanya? Yuk coba bikin resep mie gomak goreng ini di rumah! Pasti belum terlalu banyak yang familiar dengan hidangan ini.

Mie Gomak merupakan salah satu olahan masakan khas Batak. Makanan ini berasal dari kawasan Batak Toba di kawasan Balige dan Tarutung maupun Tapanuli, Sumatera Utara.

Seperti olahan masakan Batak lainnya, resep mie gomak goreng ini menggunakan bumbu andaliman merica khas Batak.

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Tekstur olahan resep nasi mie pasta ini seperti spaghetti karena mienya agak tebal dan menggunakan mie lidi. Pastinya soal rasa dijamin enak, pedas, dan berbumbu.

Untuk menikmatinya, Sweet Couple tak usah jauh-jauh ke Sumatera Utara. Anda bisa membuat dan menikmati hidangan ini di rumah sendiri.

Bahan-bahan Mie Gomak Goreng ini mudah ditemukan di pasaran. Tak hanya itu, cara membuat mie gomak goreng ini juga mudah dipelajari. Jadi tak ada alasan untuk membuatnya.

Kira-kira seperti apa ya? Yuk langsung saja simak ulasan lengkap resep Mie Gomak Goreng berikut ini!

Masakan: Indonesia
Jenis Hidangan: Hidangan Utama
Jumlah Sajian: 1-2 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 20 menit
Total Waktu: 30 menit

Baca Juga :  Resep Sambal Pecel Lele Lamongan

Bahan Resep Mie Gomak Goreng

Siapkan bahan-bahan mie gomak goreng berikut ini:

Bahan Utama

  • 200 gram mi lidi
  • 250 gram udang, cincang
  • 1 batang serai, geprek
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 ikat sawi hijau, iris kasar
  • 150 ml santan

Bahan Bumbu Halus (Diblender/Diulek)

  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 1 sdm andaliman (merica batak)
  • 1 ruas jari kunyit

Alat Resep Mie Gomak Goreng

Siapkan alat-alat masak mie gomak goreng berikut ini:

  • Panci
  • Wajan
  • Kompor
  • Spatula
  • Sendok
  • Piring

Cara Membuat Mie Gomak Goreng

  1. Siapkan panci, tuangkan air, campurkan dengan sedikit minyak goreng, lalu nyalakan api, dan panaskan.
  2. Masukkan mie lidi ke dalamnya, lalu rebus selama kurang lebih 10 menit hingga teksturnya lunak. Jika sudah, maka angkat dan tiriskan.
  3. Siapkan wajan, masukkan seluruh bumbu halus, serai, dan daun jeruk lalu tumis hingga mengeluarkan aroma harum.
  4. Masukkan udang, lalu tumis hingga warnanya berubah.
  5. Masukkan sawi, lalu tumis hingga agak layu sedikit. Masukkan mie lidi yang sudah direbus tadi dan aduk hingga tercampur merata.
  6. Masukkan santan dan garam, lalu masak hingga kuahnya menyusut dan mengental.
  7. Jika sudah, maka angkat dan sajikan di piring.
  8. Mie Gomak Goreng siap disantap.
Baca Juga :  Resep Kepak Madu, Jajanan Rekomendasi MGDALENAF

Bagaimana? Mudah sekali kan resep mie gomak goreng ini? Kalau seperti ini sih jadi sering-sering menyajikannya untuk orang tercinta di rumah.

Anda bahkan bisa menjadikannya makanan ini sebagai ide Resep Jajanan untuk dijual. Pasti bakal laris manis karena rasanya yang lezat.

Selamat mencoba di rumah!

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Artikel disadur dari travel.tempo.co