Resep Panada Ikan Tongkol yang Paling Enak dan Praktis

Siapa yang suka makan panada? Panada merupakan sejenis roti goreng dari Manado yang biasa disajikan sebagai camilan. Biasanya panada sering dijual di berbagai toko kue basah, toko roti, dan penjual kue online.

Resep Panada Ikan Tongkol

Resep panada ikan tongkol sebenarnya bisa dicoba sendiri di rumah. Panada biasanya menggunakan isian ikan tongkol atau ikan cakalang.

Bahan-bahan untuk membuat panada ikan tongkol cukup sederhana, yaitu bumbu-bumbu dapur yang sehari-hari digunakan. Yuk, ikuti langkah-langkah praktis di bawah ini!

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Jumlah Porsi: 10 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 40 menit

Bahan Resep Panada Ikan Tongkol

Siapkan bahan-bahan berikut ini:

Kulit Panada

  • 250 gram tepung terigu protein tinggi
  • 25 gram gula pasir
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 1 butir telur
  • 125 ml santan kental
  • 30 ml air

Isian

  • 400 gram ikan tongkol kukus, lalu disuwir kasar
  • 1 batang serai dimemarkan
  • 6 lembar daun jeruk diiris halus
  • 1 sendok teh garam
  • ½ sendok teh gula pasir
  • 50 ml air

Bumbu Halus

  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 cm jahe, cincang
  • 10 buah cabai rawit merah
  • 4 sendok makan minyak goreng

Alat Masak Resep Panada Ikan Tongkol

Siapkan alat-alat masak resep berikut ini:

  • Wadah
  • Pisau
  • Talenan
  • Blender atau ulekan
  • Sendok
  • Wajan
  • Sodet
  • Saringan
Baca Juga :  Resep Telur Puyuh Goreng Camilan Rumahan

Cara Membuat Panada Ikan Tongkol

  1. Untuk membuat kulit panada, campurkan tepung, gula, dan ragi di wadah hingga rata. Masukkan telur, santan dan air, aduk rata, uleni hingga kalis. Tutup adonan dengan plastik wrap, diamkan selama 30 menit hingga mengembang.
  2. Untuk membuat isian, tumis bumbu halus, serai dan daun jeruk hingga harum. Tambahkan ikan tongkol, garam, gula pasir dan air. Masak hingga matang dan cairan habis. angkat, sisihkan hingga dingin.
  3. Kempiskan adonan, bagi adonan menjadi 10 bagian, bulatkan. Ambil satu bagian adonan, pipihkan adonan menggunakan rolling pin. Tambahkan 1½ sdm isian. Tutup adonan menjadi setengah lingkaran, rapatkan bagian pinggirnya, pilin menyerupai kepangan pastel. Diamkan selama 30 menit hingga mengembang kembali.
  4. Goreng panada dalam minyak panas yang banyak hingga matang. Angkat dan tiriskan.

Sajikan panada isi ikan tongkol di piring dan panada siap disantap selagi hangat. Rasanya yang pedas sangat otentik dengan masakan dan camilan khas Manado.

Coba juga resep panada cakalang pedas. Selamat memasak!

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Resep disadur dari Endeus.tv