Mau coba bikin resep Papeda Papua? Olahan makanan pokok khas Indonesia Timur ini bisa banget dicoba sebagai alternatif pengganti nasi. Cocok banget untuk Sweet Couple yang lagi bosan makan nasi dan ingin merasakan varian baru dalam bersantap.
Papeda ini terbuat dari tepung sagu yang dilarutkan dan dimasak hingga mengental. Citarasanya lebih cenderung ke tawar, sama dengan nasi. Hal ini karena makanan ini adalah makanan pokok dan baru akan terasa lezat jika dicampur dengan lauk pauk lain. Salah satu yang bisa dicoba yakni resep ikan kuah kuning Papua nan terkenal itu.
Cara menyantap Papeda ini juga unik. Sweet Couple tidak akan menyantapnya dengan sendok, melainkan dengan dua potong kayu yang dibentuk layaknya sumpit. Selanjutnya, papeda tersebut digulung-gulung atau diputar hingga terputus. Cukup unik memang karena teksturnya yang lengket sehingga susah bila disendok.
Artikel Terkait:
Untuk menyantap resep Papeda ini, Anda tak usah jauh-jauh ke Papua. Cukup siapkan bahan dan alat-alat resep Papeda Papua. Bahannya pun sederhana dengan 4 bahan saja Anda sudah bisa membuat makanan pokok ini. Praktis kan?
Daripada berlama-lama, yuk langsung saja simak ulasan lengkap resep Papeda Papua berikut ini!
Masakan: Indonesia
Jenis Hidangan: Hidangan Utama
Jumlah Sajian: 4 porsi
Waktu Persiapan: 5 menit
Waktu Memasak: 20 menit
Total Waktu: 25 menit
Bahan Resep Papeda Papua
Siapkan bahan-bahan Papeda Papua berikut ini:
- Tepung sagu – 250 gram
- Bawang putih – 2 siung
- Garam – 1/2 sdm
- Air – 4 gelas
Alat Resep Papeda Papua
Siapkan alat-alat Papeda Papua berikut ini:
- Panci 2 buah
- Gelas
- Spatula
- Kompor
- Mangkuk
Cara Membuat Papeda Papua
- Siapkan panci, tuangkan 3 gelas air ke dalamnya, lalu nyalakan api, rebus hingga mendidih. Jika sudah, maka sisihkan.
- Siapkan panci lain, masukkan tepung sagu, bawang putih, garam, dan segelas air ke dalamnya. Aduk-aduk hingga tercampur merata.
- Tuangkan panci berisi air mendidih tadi ke dalam panci berisi campuran tepung secara perlahan-lahan.
- Nyalakan api, lalu masak dengan api berukuran kecil. Aduk terus hingga adonan mengental. Jika sudah, maka angkat.
- Papeda Papua siap disajikan bersama lauk pauk.
Wah ternyata mudah sekali cara membuat Papeda Papua ini. Tak usah jauh-jauh ke Papua untuk mencicipinya karena Anda bisa meraciknya dengan bahan sederhana dan murah meriah, cuma 4 bahan saja loh. Praktis kan?
Jadi, kapan nih mau coba resep Papeda Papua ini di rumah? Yuk langsung saja coba!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Artikel disadur dari resepkoki.id