Sweet Couple ingin mencoba membuat resep rujak bebeg sendiri di rumah? Rujak bebeg adalah salah satu hidangan khas dari daerah Cirebon. Rujak ini terbuat dari ubi jalar, bengkuang, serta buah-buahan seperti mangga muda, pisang batu, dan kedondong yang diiris tipis. Namun, yang membuat rujak bebeg unik adalah cara pembuatannya yang dilakukan dengan membebeg atau menumbuk semua bahan dalam alu besar.
Rujak bebeg biasanya disajikan dalam keadaan dingin dengan asam jawa, cabai rawit merah, terasi, dan gula jawa sudah dihaluskan. Rujak ini memiliki rasa yang unik dan kompleks, dengan kombinasi rasa manis, asam, pedas, dan gurih yang menyatu sempurna. Hidangan ini cocok dinikmati sebagai camilan atau makanan pembuka sebelum hidangan utama.
Mau mencoba membuat resep rujak bebeg ini? Yuk, langsung saja kita ikuti langkah-langkah membuatnya!
Artikel Terkait:
Jenis Hidangan: Jajanan
Jumlah Porsi: 4 porsi
Waktu Persiapan: 15 menit
Waktu Memasak: 20 menit

Resep Rujak Bebeg
Berikut adalah bahan-bahan yang perlu dipersiapkan kalau Sweet Couple ingin mencoba membuat jajanan ini sendiri di rumah.
Bahan untuk Membuat Rujak Bebeg
- 300 g mangga muda, kupas
- 250 g ubi jalar
- 250 g kedondong, kupas
- 200 g bengkuang, kupas
- 50 g pisang batu, potong-potong
- 150 g gula jawa, sisir halus
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 sdt asam jawa
- 1 sdt garam
- 1 sdt terasi
Alat Masak untuk Membuat Rujak Bebeg
- Wadah
- Pisau
- Talenan
- Alu / Ulekan
- Mangkok saji

Cara Membuat Rujak Bebeg
- Siapkan alu lalu masukkan cabai, terasi, gula jawa, asam jawa serta garam, kemudian ulek hingga setengah halus.
- Masukan seluruh buah yang sudah dipotong-potong kecil, lalu tumbuk sesuai tingkat kehalusan yang diinginkan.
- Rujak bebeg siap dinikmati.
Hmm…sudah terbayang ya rasanya yang manis pedas di lidah. Kesegarannya benar-benar menggugah selera dan bikin nagih. Cocok banget dinikmati bersama keluarga dan kerabat di momen-momen spesial nih. Selamat mencoba!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari id.tastemade.com