Sate bulayak adalah salah satu hidangan utama yang wajib dicoba apabila sedang berkunjung ke Lombok, Nusa Tenggara Barat. Lombok selain dikenal dengan keindahan wisata alamnya, kuliner Lombok juga tak kalah terkenalnya.
Kuliner Lombok memang banyak sekali jenisnya, salah satunya yang wajib dicoba adalah sate bulayak ini. Sate ini pada umumnya adalah sate yang menggunakan daging ayam dengan bumbu spesial sehingga wajib banget dicoba.
Makanan ini termasuk sebagai salah satu masakan tradisional khas Lombok. Untuk mencicipinya, sweet couple tidak perlu jauh-jauh pergi ke Lombok, bisa membuatnya sendiri di rumah dan dijadikan sebagai alternatif masakan rumahan. Tertarik? Yuk simak selengkapnya!
Artikel Terkait:
Masakan: Indonesia
Jenis Hidangan: Hidangan Utama
Jumlah Sajian: 4 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 45 menit
Total Waktu: 55 menit
Resep Sate Bulayak
Sate bulayak ini bisa banget dibuat di rumah dengan menggunakan lontong atau ketupat, lalu disiram dengan bumbu spesial dari sate ini. Penasaran cara buatnya? Yuk ikuti semuanya ya!
Bahan Untuk Membuat Sate Bulayak
Bahan Utama:
- 250 gr dada ayam
- 200 ml santan kental
- 1 buah jeruk pecel
- garam, gula, kaldu bubuk dan merica bubuk secukupnya
- bawang goreng untuk taburan
- minyak goreng
Bahan Bumbu Halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- 3 buah cabai jawa/puyang
- 3 butir kemiri
- 10 buah cabai rawit merah
- 1 sdt terasi lombok
Alat Masak Membuat Sate Bulayak
- Pisau
- Talenan
- Pemanggang
- Piring saji
Cara Membuat Sate Bulayak
- Potong dadu dada ayam. Cuci bersih. Tusuk-tusuk daging pada tusuk sate.
- Tumis bumbu halus hingga matang. Tuang separuh santan, aduk dan masak hingga matang. Angkat.
- Ambil 2 sdm bumbu ke dalam piring kecil. Lumuri daging dengan bumbu dan diamkan selama 40 menit.
- Panaskan pemanggang, oles sedikit minyak.
- Panggang sate hingga matang, sesekali oles dengan bumbu agar lebih gurih.
- Sate bulayak siap disajikan!
Seru bukan membuat sate khas Lombok ini? Selain seru, sate ini bisa banget dijadikan pilihan makan malam keluarga atau dijadikan sebagai ide jualan sweet couple lho!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Artikel disadur dari fimela.com