Sweet Couple pasti sudah tidak asing lagi dengan hidangan semur. Citarasa hidangan ini memang digemari banyak orang karena rasanya yang manis khas daerah Jawa.
Tapi ternyata ada semur khas Aceh lho Sweet Couple. Nah, kali ini kami akan ajak Anda untuk mencoba membuat resep semur ayam Aceh. Seperti hidangan khas Aceh yang lain, semur ayam ini pun kaya akan rempah.
Bagaimana ya cara membuatnya? Yuk, langsung simak resep semur ayam Aceh berikut ini!
Artikel Terkait:
Jenis Hidangan: Hidangan Utama
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 25 menit
Bahan Resep Semur Ayam Aceh
Siapkan bahan-bahan berikut ini:
Bahan Utama
- 1 ekor ayam (1,8 kg), rebus
- Minyak goreng
- 1 batang serai
- 2 lembar daun salam
- 1 tangkai daun kari
- 100 ml santan
- Kecap manis, garam secukupnya
- Air secukupnya
- Bunga lawang
- Kapulaga, kayu manis
Bumbu Halus
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt lada
- 1/2 sdt ketumbar
- 1/2 ruas jahe
- Sedikit jinten
Alat Masak Semur Ayam Aceh
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Wadah
- Panci
- Wajan
- Blender
- Mangkok saji
Cara Mmebuat Semur Ayam Aceh
- Goreng ayam yang sudah direbus hingga setengah matang.
- Tumis bumbu halus hingga wangi. Masukkan daun salam, kapulaga, kayu manis, daun kari, aduk hingga merata.
- Tambahkan air lalu masak hingga mendidih.
- Tuang santan dan masukkan ayam, masak hingga mendidih.
- Tuang kecap manis dan garam sesuai selera, masak hingga kuah meresap ke ayamnya dan matang. Koreksi rasa. Angkat.
- Siap disajikan.
Cukup menarik ya Sweet Couple? Sudah tidak diragukan lagi kelezatannya dengan bumbu rempahnya yang khas. Yuk coba resep semur ayam Aceh ini!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari cookpad/Muhammad Amin