Sweet Couple pasti sudah tidak asing lagi dengan yang namanya tempura? Hidangan khas Jepang ini memang selalu jadi favorit. Anak-anak pun menyukainya.
Nah, kini saatnya Anda mencoba membuat sendiri resep tempura sayuran di rumah. Rasanya mantap banget deh! Sayuran ini juga mengandung sejumlah kandungan gizi seperti vitamin, mineral, dan serat yang bermanfaat bagi tubuh. Cocok banget untuk disantap bersama keluarga dan orang tercinta.
Menarik sekali kan untuk dicoba? Langsung saja simak ulasan lengkap resep tempura sayuran berikut ini!
Artikel Terkait:
Jenis Hidangan: Hidangan Pembuka
Waktu Persiapan: 15 menit
Waktu Memasak: 20 menit
Bahan Resep Tempura Sayuran
Siapkan bahan-bahan berikut ini:
- 1 buah terong ungu, potong memanjang
- 50 gr buncis, potong ±10 cm
- 1 buah wortel, potong kecil
- 10 lembar daun bayam, iris
- 10 buah jamur kancing, iris tipis
- 2 bungkus tepung kobe
- 180 ml air dingin
- Minyak goreng
Alat Masak Resep Tempura Sayuran
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Pisau
- Wajan
- Mangkok
- Panci
- Piring saji
Cara Membuat Tempura Sayuran
- Cuci semua sayuran. Potong sayuran tipis memanjang. Sisihkan.
- Siapkan mangkuk. Tuang tepung dan air. Aduk rata supaya tidak ada yang menggumpal. Sisihkan.
- Masukkan sayuran dlm adonan basah. Aduk rata. Panaskan minyak. Masukkan 1 sdm adonan dlm wajan. Goreng hingga berwarna kuning kecoklatan & matang. Angkat dan tiriskan.
- Tempura Sayuran siap dihidangkan selagi hangat.
Bagaimana nih Sweet Couple? Mudah kan cara membuat resep tempura sayuran? Resep ini juga bisa loh jadi ide bisnis jualan karena pasti banyak yang suka dan laris manis. Yuk coba bikin resep ini di rumah!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari cookpad.com