Sudah pernah mencoba tumis genjer? Jika belum, Sweet Couple bisa mencoba membuat resep tumis genjer rebon ini. Karena sayuran ini punya rasa yang lezat dan bikin nagih siapapun yang mencobanya. Apalagi membuatnya pun juga sangat praktis.
Sayuran ini juga mengandung sejumlah kandungan gizi seperti vitamin, mineral, dan serat yang bermanfaat bagi tubuh. Cocok banget untuk disantap di rumah bersama keluarga dan orang tercinta.
Penasaran kan seperti apa? Yuk langsung saja simak ulasan lengkap resep tumis genjer rebon berikut ini!
Artikel Terkait:
Jenis Hidangan: Hidangan Utama
Jumlah Sajian: 3 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 15 menit
Bahan Resep Tumis Genjer Rebon
Siapkan bahan-bahan berikut ini:
Bahan Utama
- 1 ikat genjer dipotong-potong
- 3 sdm udang rebon
- 1 buah lengkuas, digeprek
- Garam secukupnya
- Minyak untuk menumis
- Air untuk merebus secukupnya
Bumbu Halus
- 8 butir bawang merah
- 4 buah bawang putih
- 3 buah cabe merah besar
- 1 sdt terasi
Alat Masak Tumis Genjer Rebon
Siapkan alat-alat masak berikut ini:
- Wadah
- Wajan
- Panci
- Pisau
- Talenan
- Blender/ulekan
- Piring saji
Cara Membuat Tumis Genjer Rebon
- Haluskan bumbu halus.
- Campur genjer dengan garam hingga rata. Diamkan sejenak.
- Rebus air hingga mendidih, jika genjer telah mengeluarkan air masukan genjer ke air mendidih, aduk sebentar, angkat lalu siramkan genjer dengan air dingin. Tiriskan.
- Tumis bumbu halus dengan lengkuas hingga harum, masukan udang rebon aduk rata, masukan genjer, beri bumbu. Koreksi rasa.
- Siap disajikan.
Tertarik kan untuk mencoba resep tumis genjer rebon ini? Selain mudah, citarasanya pun sangat lezat. Masakan yang sederhana ini bisa menghasilkan rasa yang luar biasa lho.
Selamat memasak!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari Instagram.com/resepnusantara 2021