Rasa pahit yang terdapat pada sayur pare menjadi ciri khas makanan yang satu ini. Walaupun pahit, sebagian orang menyukainya, bahkan menjadikannya olahan yang dicampur dengan bahan-bahan lain sehingga menghasilkan cita rasa yang nikmat. Bagi Anda yang sedang mencari resep tumis pare, kami akan membagikan resep tumis pare udang rebon yang menggugah selera.
Yuk, ikuti langkah-langkah membuatnya berikut ini.
Jenis hidangan: Hidangan utama
Jumlah sajian: 1 porsi
Waktu persiapan: 20 menit
Waktu memasak: 15 menit
Artikel Terkait:
Bahan Resep Tumis Pare Udang Rebon
Siapkan bahan-bahan resep tumis pare udang rebon berikut.
- 250 gr pare
- 50 gr udang rebon, rendam air hangat dan goreng
- 2 buah cabai merah besar, potong-potong dengan ukuran 1 cm
- 2 lembar daun jeruk
- ½ sdt gula pasir
- 1 sdt garam
- 150 ml santan kental
- 1 sdm air asam jawa
- 2 sdm minyak goreng
Bumbu Halus
Siapkan bahan-bahan bumbu halus tumis pare udang rebon berikut.
- 2 siung bawang putih
- 1 siung bawang merah
- 2 cm kunyit, bakar
- ½ sdt merica butir
Alat Masak Tumis Pare Udang Rebon
Siapkan alat-alat memasak resep tumis pare udang rebon berikut.
- Pisau
- Wajan
- Spatula
- Piring saji
Halaman 1 2