Salah satu varian cilok yang paling menarik untuk dicoba adalah resep cilok gurita. Ternyata resep cilok gurita sangat mudah. Bahan-bahan yang diperlukan sangat praktis dan mudah ditemukan.
Ketika mendengar makanan cilok gurita, beberapa orang mengira bahwa bahan isiannya menggunakan gurita. Padahal, cilok ini tidak menggunakan gurita, baik pada adonan maupun isiannya. Varian cilok ini menggunakan sosis yang dibelah-belah sehingga bentuknya menyerupai gurita.
Sweet Couple penasaran dengan cara memasaknya. Simak dan ikuti resep cilok berikut ini.
Artikel Terkait:
Jumlah Porsi: 4 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 30 menit
Bahan Resep Cilok Gurita
Siapkan bahan-bahan resep cilok gurita berikut ini:
Bahan Cilok
- 400 ml air
- 250 gram tepung tapioka
- 200 gram tepung terigu
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh kaldu sapi bubuk
- 3 siung bawang putih diparut halus
- 1 batang daun bawang diiris halus
- 8 buah sosis sapi dipotong menjadi 3 bagian, kerat bagian ujungnya menjadi 4 bagian
Bahan Kuah
- 3 sendok makan minyak goreng
- 4 siung bawang putih dicincang
- 5 butir bawang merah dicincang
- 2 cm jahe dimemarkan
- 6 lembar daun jeruk
- 5 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
- 300 ml kaldu sapi
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
Bahan Pelengkap
- 2 batang daun bawang cung diiris serong tipis
- 4 buah cabai rawit merah diiris serong
Alat Masak Resep Cilok Gurita
Siapkan alat-alat masak resep cilok gurita berikut ini:
- Mangkuk
- Panci
- Wajan
- Saringan
Cara Membuat Cilok Gurita
- Siapkan mangkuk. Campurkan tepung tapioka, tepung terigu, garam, merica, dan kaldu bubuk ke mangkuk. Aduk rata, lalu sisihkan terlebih dahulu.
- Rebus air bersama bawang putih dan daun bawang sampai mendidih. Angkat dan tuangkan ke dalam mangkuk campuran tepung. Aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
- Bentuk adonan bulat-bulan hingga tampak seperti cilok, tekan sepotong sosis ke dalam cilok, dan rapikan sampai berbentuk seperti gurita.
- Rebus cilok dalam air mendidih hingga mengapung dan matang. Angkat dan tiriskan.
- Selanjutnya kita akan membuat kuah pedas untuk cilok. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih, bawang merah, jahe, dan daun jeruk sampai harum.
- Masukkan cabai merah dan cabai rawit merah. Aduk sampai layu.
- Tuangkan kaldu sapi dan masak sampai mendidih. Tambahkan garam dan gula pasir.
- Masukkan cilok gurita. Masak cilok sampai mendidih dan pastikan bumbunya meresap. Angkat dan sajikan.
Fakta Jajanan Cilok
Cilok merupakan salah satu jajanan yang sangat populer di Indonesia. Banyak orang yang menyukai camilan kenyal dan lembut ini, terutama anak-anak. Cilok biasanya dijual oleh pedagang jajanan keliling atau pedagang kaki lima.
Meskipun jajanan ini cukup populer, ternyata masih banyak orang yang belum mengetahui asal-usul cilok. Sebenarnya cilok berasal dari daerah Jawa Barat. Jangan heran kalau Anda sering mendengan cilok khas Bandung, cilok Sumedang, dan lain sebagainya.
Jajanan cilok mulai terkenal sejak tahun 2000-an sampai saat ini. Pada awalnya cilok memang identik sebagai jajanan gerobakan. Namun, saat ini ada banyak cilok frozen dan varian cilok menarik lainnya. Selamat mencoba resep cilok gurita!
Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini
Resep disadur dari Endeus.tv