Resep Kacang Panjang Bumbu Kuning

Resep kacang panjang bumbu kuning merupakan jenis sayuran yang paling praktis untuk dicoba. Tidak hanya mudah untuk dimasak sendiri, makanan ini juga memiliki cita rasa yang lezat.

Cara membuat kacang panjang bumbu kuning cukup mudah. Bumbu yang digunakan juga sederhana. Waktu memasaknya pun tidak terlalu lama. Mari ikuti resep di bawah ini.

Jumlah Porsi: 3 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 20 menit

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Bahan Resep Kacang Panjang Bumbu Kuning

Siapkan bahan-bahan kacang panjang bumbu kuning berikut ini:

Bahan Utama

  • 200 gram kacang panjang
  • 250 ml santan kental
  • Secukupnya garam dan gula
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu Halus

  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri, di sangrai
  • 1 ruas kencur
  • 1 ruas kunyit

Alat Masak Kacang Panjang Bumbu Kuning

Siapkan alat-alat masak berikut ini:

  • Panci
  • Chopper
  • Wajan
  • Piring saji

Cara Membuat Resep Kacang Panjang Bumbu Kuning

  1. Potong kacang panjang jadi 3. Rebus sampai empuk lalu angkat dan tiriskan. Belah kacang panjang jadi 2 lalu peras, sisihkan.
  2. Panaskan wajan lalu beri minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Kemudian masukkan santan kental, beri garam dan gula secukupnya. Tes rasa. Masak hingga mendidih. Angkat dan biarkan dingin.
  3. Campur santan dengan kacang panjang. Aduk rata.
  4. Siap disajikan.
Baca Juga :  Resep Tumis Kailan Saus Bawang Putih

Sangat mudah dan praktis bukan resep ini? Jadi tidak perlu ragu untuk mencobanya ya Sweet Couple. Selamat memasak!

Kalau mau mencoba varian sayuran lainnya, Anda dapat berkreasi di dapur dengan resep tumis sawi putih jagung manis. Selamat memasak!

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Resep disadur dari Instagram.com/lenadelly_