Resep Oseng Cumi Asin Pedas

Resep olahan cumi yang satu ini sangat menarik untuk dicoba.  Sweet Couple pastinya sudah tidak asing lagi denganresep oseng cumi asin pedas. Cara membuatnya pun juga tidak sulit. Bahan-bahannya tidak rumit, hanya bumbu dapur yang sehari-hari digunakan.  

Citarasa dari hidangan ini memang sangat menggugah selera. Perpaduan daging cumi yang gurih, dan bumbu asin pedasnya beanr-beanr bikin ketagihan.

Penasaran? Simak dan ikuti langkah-langkah resep oseng cumi asin pedas ini yuk!

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Jenis Hidangan: Menu Pendamping
Jumlah Porsi: 8 porsi
Waktu Persiapan: 10 menit
Waktu Memasak: 35 menit

Bahan Resep Oseng Cumi Asin Pedas

Siapkan bahan-bahan berikut ini:

  • 500 gr cumi asin, ukuran kecil
  • 100 gr cabe rawit merah, iris
  • 100 gr cabe hijau keriting, iris
  • 12 siung bawang merah, iris
  • 6 siung bawang putih, iris
  • 1 buah bawang bombay, cincang
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • 2 sdm saos tiram
  • 1 sdm kecap manis
  • Garam secukupnya

Alat Masak Oseng Cumi Asin Pedas

Siapkan alat-alat masak berikut ini:

  • Wadah
  • Panci
  • Wajan
  • Spatula
  • Pisau
  • Piring saji

Cara Membuat Oseng Cumi Asin Pedas

  1. Siapkan panci lalu tuangkan air secukupnya. Rebus air sampai mendidih, matikan api kemudian  masukkan cumi asin yang sudah di cuci bersih.
  2. Rendam cumi sekitar 15 menit dalam air mendidih kemudian bilas kembali cumi sampai bersih.
  3. Siapkan wajan lalu tuangkan sedikit minyak lalu panaskan. Tumis irisan bawang merah dan bawang putih dengan daun salam dan daun jeruk sampai harum.
  4. Masukkan irisan cabai rawit merah dan bawang bombay cincang, aduk sampai rata.
  5. Masukkan cumi asin, masak dengan api kecil, bumbui dengan saos tiram, kecap dan garam.
  6. Masukkan irisan cabai hijai keriting, masak sampai cabai layu. boleh tambah kaldu bubuk atau gula pasir sesuai selera. Koreksi rasa, angkat.
  7. Siap disajikan.
Baca Juga :  Resep Oseng Jamur Buncis

Oseng cumi asin pedas ini paling enak santap dengan nasi hangat. Mudah bukan membuat resep oseng cumi asin pedas ini? Selamat mencoba!

Ingin membaca artikel kami yang lainnya? Download aplikasi Sweetrip Indonesia dengan klik di sini

Resep disadur dari www.Instagram.com/aras_galeri