Rasa Enak, Tempat Enak: 10 Rekomendasi Tempat Makan di Seminyak

Sebagai destinasi wisata, Bali memiliki beragam tempat untuk dikunjungi. Salah satu yang layak untuk dikunjungi adalah Seminyak karena ada banyak tempat asyik yang seru untuk makan-makan di Seminyak. Mulai dari kafe, restoran, bar, semuanya ada di sini.

Penasaran? Yuk langsung simak saja ulasannya mengenai Rekomendasi tempat nongkrong di Seminyak Bali versi kami!

Da Maria Bali

Jika Sweet Couple ingin mencicipi hidangan khas Italia dengan suasana ala Italia selama di Bali, maka langsung saja datang ke Da Maria Bali. Atmosfir di sini benar-benar Italia banget!

JADI CONTENT CREATOR SWEETRIP DAN RASAKAN MANFAATNYA
GABUNG

Artikel Terkait:

Didominasi oleh warna kuning, biru, dan putih yang membuat kita seperti berada di Italia, padahal restoran ini ada di Seminyak, Bali.

Tidak hanya suasana dan interiornya yang khas Italia, hidangannya pun bercitarasa otentik Italia. Mulai dari Neapolitan Pizza, Italian Pasta, Italian Porchetta (Nonhalal), King Prawns, Abruzzian Arrosticini, dan Da Maria Tiramisu.

Semuanya dijamin mampu menggoyang lidah Sweet Couple yang lagi ngidam makanan Italia.

Da Maria Bali
Lokasi:
 Jl. Petitenget No.170, Seminyak, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 12,7 km(35 menit berkendara)
Harga: Makanan, Rp40.000 – Rp320.000 | Minuman, mulai Rp45.000
Jam Operasional: 12.00 – 02.00
Website:  http://damariabali.com/
No. Telepon: +62 361 934 8523 | +62 811 3859 666 (Whatsapp)
Cek Review di ZOMATO

Bali Bola

Buat Sweet Couple yang gemar mengonsumsi hidangan sehat maupun vegetarian, ada satu tempat di Seminyak Bali yang wajib Sweet Couple kunjungi yaitu Bali Bola.

Bali Bola menyediakan hidangan yang plant-based dan meatless di hampir setiap menunya sehingga lebih organik dan pastinya menyehatkan.

Bintang utama di sini tentu saja smoothies bowl-nya yang lezat dengan kombinasi yogurt, sayuran, dan buah-buahan tropis nan segar serta salad yang menyehatkan.

Tak hanya lezat dan sehat, tetapi juga memiliki penampilan yang cantik. Cicipi juga Veggie Burger yang tidak menggunakan daging sebagai bahan utamanya.

Setelah itu, tutup hidangan Anda dengan dessert es krim segar vegan yang rendah kalori. Hmmm… penasaran gimana rasanya? Langsung saja datang ke Bali Bola ya Sweet Couple!

Bali Bola
Lokasi:
  Jl. Petitenget No.8, Seminyak
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 13,4 km (40 menit berkendara)
Harga: Mulai dari Rp22.000,00 hingga Rp99.000,00
Jam Operasional: 08.00-18.00 WITA
Website:  http://www.balibo.la/
No. Telepon: +62 361 3352188
Cek Review di ZOMATO

Coffee Cartel

Coffee Cartel? Wah kok rada seram ya namanya? Eits, tapi jangan salah sangka! Coffee Cartel ini justru sangat cute dan menarik loh Sweet Couple!

Tempatnya yang instagrammable dan fotogenic, didominasi oleh warna pink dan pastel yang menyejukan mata sehingga cocok untuk Sweet Couple yang ingin menenangkan diri sejenak dengan cara yang fancy.

Primadona di sini tentu saja kopinya yang dirajang dan diracik langsung di Coffee Cartel. Tak hanya itu, di sini Sweet Couple juga bisa request ke barista untuk menuliskan nama kalian langsung di atas kopinya loh. Berasa spesial banget ya!

Baca Juga :  Gusto Gelato & Caffe Bali, Es Krim Hits Gak Bikin Dompet Miris

Jika Sweet Couple ingin bersantap, tersedia sejumlah hidangan yang bisa dicoba seperti Smoothies Bowl, Burger, Sandwich, dan Rice Bowl dengan bahan-bahan yang menyehatkan. Kapan lagi nih makan sehat dan nikmat di tempat cakep kayak Coffee Cartel ini?

Coffee Cartel
Lokasi:
  Jl. Lebak Sari No.8, Kerobokan Kelod
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 13,4 km (40 menit berkendara)
Harga: Mulai dari Rp10.000,00 hingga Rp110.000,00
Jam Operasional: 07.30-18.00 WITA
Website:  https://www.coffeecartelbali.net/
No. Telepon: +62 812-4601-0515
Cek Review di ZOMATO

KYND Community

Namanya saja KYND Community, pastinya tempat ini menyediakan hidangan yang baik untuk para pengunjungnya, sesuai dengan namanya.

KYND Community ini memiliki memiliki hidangan yang semuanya berasal dari tumbuhan, tetapi bukan berarti hanya sekadar sayur mayur dan buah yang membosankan ya.

Salah satu menu yang jadi andalan mereka adalah Tropical Brass Spoon Set yang terdiri dari buah beri, naga, pisang, dan oat serta yogurt yang pastinya lezat, sehat, dan segar.

Tak hanya itu, ada juga Kynd Cheese Burger yang tidak berdaging hewani tetapi tetap lezat untuk disantap. Oh ya, hidangan dan restoran KYND Community ini juga cakep banget untuk difoto loh. Benar-benar a KYND Community to visit ya Sweet Couple!

KYND Community
Lokasi:
  Jl Raya Petitenget No. 12x, Petitenget, Bali
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 13,1 km (40 menit berkendara)
Harga: Mulai dari Rp25.000,00 hingga Rp77.000,00
Jam Operasional: Senin – Minggu, 06.00  – 17.00
Website:  https://www.kyndcommunity.com/home-1
No. Telepon: +62 859 3112 0209
Cek Review di ZOMATO

Nook Bali

Dengan konsep ala warung dan restoran yang terletak di tengah sawah, Nook Bali merupakan salah satu rekomendasi tempat makan di Seminyak Bali yang wajib Sweet Couple kunjungi.

Pemandangannya indah karena menyajikan pemandangan sawah hijau yang menyejukan mata. Suasananya di Nook Bali pun tenang sehingga cocok untuk Sweet Couple yang mencari ketenangan.

Hidangan di Nook Bali juga tak kalah lezat. Nook Bali menyediakan beragam varian hidangan mulai dari Indonesia, Asian, hingga Western. Ada hidangan ala Nusantara seperti Nasi Campur dan Sate yang bisa disantap kapan saja.

Bosan dengan hidangan Nusantara? Pasta dan Smoothie Bowl-nya juga enak loh! Jadi bingung ya mau pesan apa di Nook Bali soalnya enak semua sih Sweet Couple!

Nook Bali
Lokasi:
  Jl. Umalas 1, Gang Nook No.1, Seminyak, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 13,1 km (40 menit berkendara)
Harga: Rp30.000,00 – Rp135.000,00
Jam Operasional: 08.00 – 23.00 WITA
Website:  https://www.instagram.com/nook_bali/?hl=en
No. Telepon: +62 361 847 5625
Cek Review di ZOMATO

Batik Restaurant

Salah satu rekomendasi tempat makan yang wajib dikunjungi di Seminyak Bali adalah Batik Restaurant. Dari namanya saja, Sweet Couple pasti sudah bisa membayangkan seperti apa restoran ini.

Baca Juga :  Restoran Romantis dan Murah di Lombok dengan Suasana yang Wah!

Tentunya Batik Restaurant bernuansa batik di hampir setiap sudutnya sehingga benar-benar berasa Indonesia banget! Interiornya mewah, elegan, dan cocok juga disebut sebagai galeri seni batik. Benar-benar cantik!

Hidangannya pun lezat dengan didominasi hidangan dari Asia Tenggara seperti Vietnam, Thailand, dan tentu saja Indonesia. Sweet Couple bisa mencicipi sejumlah hidangan utama di sini seperti Spaghetti Sambal Terasi yang unik, Nasi Campur khas Bali, Tom Yum, dan masih banyak lagi. Pastinya cita rasanya cocok dengan lidah orang Indonesia!

Batik Restaurant
Lokasi:
  Jalan Kayu Aya, Seminyak, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 11,4 km (35 menit berkendara)
Harga: Rp50.000,00– Rp175.000,00
Jam Operasional: 11.00 – 23.00 WITA
Website:  https://www.batik-bali.com/
No. Telepon: +62 361 735 171
Cek Review di ZOMATO

Shelter Bali

Satu lagi rekomendasi tempat makan di Seminyak Bali yang menyajikan hidangan sehat, Shelter Bali. Shelter Bali menjadi semacam “shelter” atau tempat bernaung untuk mereka yang senang dengan hidangan sehat dan organik.

Menunya didominasi oleh veggie dan smoothie bowls, greenies salad, dan jus buah segar. Tersedia juga sandwich, burger, dan waffle jika Sweet Couple bosan dengan buah dan sayur mayur.

Shelter Bali juga memiliki suasana yang nyaman dan tenang. Di sini, Sweet Couple bisa menyantap hidangan sambil menyaksikan suasana persawahan hijau.

Apalagi dengan ornamen kayu dan bambu yang mendominasi Shelter Bali, semakin memberi kesan alami. Makan sehat sambil melihat pemandangan hijau rasanya begitu menyegarkan!

Shelter Bali
Lokasi:
  Jl. Drupadi 1 No.2 Seminyak, Bali, 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 10,3 km (30 menit berkendara)
Harga: Rp25.000,00-Rp95.000,00
Jam Operasional: 07.30-18.00 WITA
Website:  https://www.sheltercafebali.com/#about
No. Telepon: +62 813-3770-6471
Cek Review di ZOMATO

Made’s Warung

Inilah salah satu rekomendasi tempat makan yang wajib dikunjungi di Seminyak Bali, Made’s Warung.

Hampir setiap orang yang ke Bali pasti menyempatkan diri untuk berkunjung ke Made’s Warung karena warung ini hits banget dan sudah terkenal sejak dulu. Tak heran jika Made’s Warung ini begitu ramai dikunjungi wisatawan, baik lokal maupun mancanegara.

Made’s Warung ini memiliki beragam varian hidangan, mulai dari Lokal Bali, Nusantara, hingga mancanegara. Jika Sweet Couple datang ke Made’s Warung, cicipilah Nasi Campur-nya yang khas dan Sate Lilit ala Bali-nya.

Ada juga seafood, pasta, dan pizza buat Sweet Couple yang ingin menikmati hidangan selain hidangan Bali. Rasanya? Pastinya cocok banget di lidah Sweet Couple!

Made’s Warung
Lokasi:
  Jl. Raya Seminyak, Banjar Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai: 10,2 km (30 menit berkendara)
Harga: Rp10.000,00-Rp360.000,00
Jam Operasional: 10.00-00.00 WITA
Website:  https://www.madeswarung.com/index
No. Telepon: +62 361 732130
Cek Review di ZOMATO

Baca Juga :  Dramatis, Magis, dan Romantis ala Rock Bar by AYANA Bali

Gusto Gelato & Caffe

Siapa yang suka es krim? Berikut ini ada salah satu rekomendasi tempat makan es krim yang bisa Sweet Couple datangi kala berada di Bali yaitu Gusto Gelato & Caffe.

Berlokasi di Seminyak Bali, Gusto Gelato & Caffe menyediakan banyak varian es krim dan sorbet, dengan 46 varian rasa. Tak hanya rasa yang biasa seperti Coklat, Stroberi, dan Vanila, tetapi juga ada rasa yang unik seperti Lemongrass, Kemangi, Ginger, Cinnamon, Curcuma, dan Spirulina & Lime.

Suasana tempat di Gusto Gelato & Caffe ini cozy dan nyaman. Tersedia area indoor dan outdoor untuk pengunjung yang datang ke Gusto Gelato & Caffe.

Tempatnya memang bukan tempat yang instagrammable dan penuh dengan karya seni artistik, tetapi es krim di sini enak, lezat, dan pastinya cocok sebagai rekomendasi kafe untuk nongkrong selama di Bali.

Gusto Gelato & Caffe
Lokasi: Jl. Mertanadi No.46B, Seminyak, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali: 10,9 km (28 menit berkendara)
Harga: Small Cup with 2 Flavours Rp30.000,00, Medium Cup with 3 Flavours Rp50.000,00, Large with 4 Flavours Rp85.000,00 dan X-Large with 5 Flavours with Rp155.000,00, serta Cone with 2 Flavours Rp30.000,00
Website: http://gusto-gelateria.com/
No. Telepon: +62 851 005 221 90 dan +62 361 5522190
Cek Review di ZOMATO

Ku De Ta

Rasa Enak, Tempat Enak: 10 Rekomendasi Tempat Makan di Seminyak
instagram.com/kudetabali

Sweet couple ingin tempat makan yang bergaya fine dining, mewah, elegan, dan berada di tepi pantai? Jika ya, maka Ku De Ta adalah salah satu rekomendasi tempat makan yang wajib dikunjungi.

Sebagai salah satu restoran elit di kawasan Seminyak, Ku De Ta Bali menawarkan sensasi bersantap tak terlupakan dengan pemandangan Pantai dan laut yang memukau.

Hidangan yang tersedia di Ku De Ta Bali didominasi oleh western dan asian, walau juga tersedia hidangan nusantara yang sudah diracik sedemikian rupa sesuai standar Ku De Ta Bali.

Dengan standar ala bintang 5, tak heran jika Sweet Couple harus merogoh kocek cukup mahal jika bersantap di Ku De Ta Bali.

Namun, itu semua layak dengan fasilitas, pelayanan, cita rasa, dan pengalaman yang diberikan oleh Ku De Ta Bali.

Ku De Ta
Lokasi:  Jl. Kayu Aya No.9, Seminyak, Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361
Koordinat klik di sini
Jarak dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali: 12,1 km (40 menit berkendara)
Harga: Rp30.000,00-Rp1.800.000,00
Website:  https://www.kudeta.com/
No. Telepon:  +62 361 736969
Cek Review di ZOMATO

Nah gimana nih Sweet Couple? Seminyak Bali memang menjadi salah satu surganya kuliner di Pulau Dewata Bali. Semuanya ada di sini! Tertarik untuk liburan ke Bali dan makan-makan enak di Seminyak?

Jika tertarik, maka jangan lupa untuk datangi rekomendasi tempat makan enak di Seminyak Bali versi kami ya Sweet Couple!